Latihan Cara Membentuk Otot dada Di rumah


Memiliki Tubuh tegap berotot dan memiliki perut sixpack dan tubuh yang tinggi sepertinya sudah menjadi standar tubuh ideal di zaman modern ini. Walaupun tidak tubuh tinggi dan sixpack tidak menjamin kesehatan seseorang, suka tidak suka semua orang harus siap menerima standar baru ini, terbukti dari makin banyaknya tempat fitness maupun beautycare yang tersebar di berbagai sudut kota. Diantara 3 hal tadi yang paling sulit diraih tentunya adalah tubuh ideal.

Berbeda dengan kulit putih atau tinggi badan yang bisa merupakan faktor bawaan. Tidak ada orang yang lahir dengan tubuh ideal, semua orang yang menginginkan tubuh ideal, harus berlatih dengan keras, terutama jika ingin membentuk perut yang sixpack, anda harus berlatih dengan keras, bukan hanya masalah membentuk otot, namun bagian perut memiliki lemak yang hanya bisa di hilangkan dengan latihan rutin dan pola makan yang benar dan teratur.

Berbicara tentang tubuh ideal tidak melulu soal perut sixpack. Otot dada merupakan otot yang wajib dilatih selain otot perut. Tidak mungkin anda memiliki perut sixpack namun memiliki dada besar yang menggelantung seperti orang obesitas.
via: 500px.com
via: 500px.com
Jika anda tidak punya cukup waktu untuk fitness di gym, anda tidak perlu khawatir karena anda bisa melatih otot dada anda dari rumah. Melatih otot dada memiliki banyak keuntungan, salah satunya adalah karena dengan melatih otot dada, anda juga sekaligus melatih otot punggung dan lengan. Jadi tidak hanya dada kekar yang akan anda dapatkan, namun anda juga akan mendapatkan tangan yang kuat dan punggung yang kokoh secara bersamaan.
Latihan untuk membentuk otot dada yang dapat anda lakukan dari rumah adalah bodyweight training. Body weight training adalah latihan yang memanfaatkan tubuh sendiri sebagai beban. Latihan tersebut cukup efektif jika dilakukan

4 Cara Membentuk Otot Dada di Rumah:

    1. Chair Dips
via: bodybuilding.com
via: bodybuilding.com
      Chair dips adalah latihan yang dapat membentuk otot dada, trisep dan juga bahu. Sesuai dengan namanya, chair dips adalah latihan yang dilakukan dengan menggunakan bantuan kursi.
Caranya adalah dengan memposisikan tangan selebar bahu di kursi. Kemudian angkat badan anda secara perlahan dengan tangan anda. Tekuk lutut anda ke arah belakang lalu turunkan tubuh anda secara perlahan. Ulangi sebanyak 10 kali dan lakukan sebanyak 3 set.
    1. Plyometric Push Up
via: bodybuilding.com
via: bodybuilding.com
      Plyometric push up memiliki gerakan mirip dengan pushup namun bedanya plyometric pushup melakukan dorongan melompat dengan tangan.
Latihan ini juga dapat melatih otot trisep secara bersamaan. Ulangi sebanyak 10 kali dan lakukan sebanyak 3 set.
    1. Rotation Push Up
via: nasm.org
via: nasm.org
Walaupun memiliki nama “push up” namun rotation push up memiliki gerakan yang berbeda tapi tetap dengan posisi awal yang sama.
Jika pada push up anda menekuk kedua tangan anda, pada rotation push up anda mengangkat satu tangan anda ke atas secara bergantian dengan tangan lainnya. Ulangi sebanyak 10 kali dan lakukan sebanyak 3 set.
    1. Pull up
via: menshealth.com
via: menshealth.com
      Pull up merupakan latihan paling sulit diantara 3 latihan sebelumnya. Pull up adalah latihan yang menggunakan palang sebagai alat bantu.
Pull up dilakukan dengan cara mengangkat badan anda dengan tangan yang bertumpu pada palang. Cara melakukannya adalah dengan memposisikan tangan selebar bahu lalu menggenggam palang pull up dengan erat. Naikan tubuh anda sampai dada sejajar dengan palang, tahan sebentar lalu turunkan. Ulangi sebanyak 10 kali dan lakukan sebanyak 3 set.

Related product you might see:

Share this product :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Suplemen Fitness Diet Pembentukan Otot Terbaik harga Murah - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger